Pusar merupakan bagian tubuh yang kurang kita perhatikan kebersihannya.
Setelah kita lahir dan tali pusar dipotong, seharusnya pusar harus mulai
dibersihkan.
Sebenarnya, untuk memelihara kebersihan pusar sangatlah sederhana. Jadi,
tidak ada alasan lagi untuk mengabaikan kebersihan pusar Anda.
Mandi saja tidak cukup untuk membersihkan bagian tubuh yang rentan
terhadap bakteri ini. Tahukah Anda, terdapat lebih dari 65 jenis bakteri
yang berbeda di dalam pusar Anda. Lalu, bagaimana cara membersihkan
pusar yang benar?
Jika pusar Anda di dalam:
Bersihkan seminggu sekali menggunakan cotton bud yang direndam dalam
campuran air dan sabun, dan Anda dapat mengusapnya dengan alkohol.
Jika pusar Anda menonjol keluar:
Bersihkan seminggu sekali menggunakan kain yang dicelupkan ke dalam campuran air dan sabun.
Menjaga kebersihan pusar sangatlah penting, karena kotoran yang menumpuk
di dalam pusar dapat berkembang menjadi infeksi disertai kemerahan,
gatal, iritasi kulit dan menimbulkan bau.
Jika pusar Anda sudah terlanjur terinfeksi, Anda tidak bisa menggunakan
cara ini untuk mengatasinya. Cobalah untuk mengunjungi dokter umum atau
dokter kulit secara langsung.
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments